Dokumen terjemahan bahasa Indonesia ke bahasa asing banyak diperlukan sekarang ini.

Misalnya saja terjemahan bahasa Indonesia ke bahasa Inggris.

Terjemahan bahasa Indonesia ke bahasa asing, seperti Inggris, biasanya diperlukan untuk berbagai macam hal, semisal keperluan beasiswa.

Tentunya, menerjemahkan bahasa Indonesia ke bahasa lain nggak bisa asal-asalan, loh.

Apa saja yang harus diperhatikan?

Yuk, kita langsung aja bahas satu-satu.

  • Konteks kalimat.

Ini hal yang paling penting yang harus diperhatikan dan dipahami seorang penerjemah. Karena, kalau penerjemahnya gagal paham, bisa-bisa kalimat yang inti awalnya A, setelah diterjemahkan jadi B. Kalau sudah begitu, bisa dipastikan bakalan dapat complain dari klien ☹️

  • Gaya bahasa

Menerjemahkan teks informal dengan dokumen formal tentunya punya perbedaan. Informal pada umumnya lebih santai dan ringan, sedangkan formal lebih serius. Jadi, supaya nggak salah sasaran, penerjemah harus paham bedanya kedua gaya ini.

  • Kata baku

Naah, ini nih yang masih sering dianggap enteng. Mungkin nggak jadi masalah kalau tulisannya memang informal (which is itu alasan lain kenapa harus paham gaya tulisan). Tapi kebayang nggak akibatnya kalau dokumen beasiswa pakai gaya tulisan begini? Pastinya auto skip 😃

Maka dari itu….

  • KBBI

Juga harus rajin dicek. Yes, dari pengamatan pribadi, cara ini terbukti membantu banget kalau kita belum hapal bentuk baku dari suatu kata. Makanya, ini harus babngi dilakukan, apalagi kalau terjemah dokumen formal. Dan tahu gak, kalau dalam penerjemahan ada yang namanya…

  • Teknik

Yang harus pakai ini bukan Cuma olahraga ataupun beladiri, loh. Penerjemahan pun juga. Akan tetapi, perlu diingat juga bahwa teknik penerjemahan yang ada pada umumnya menyesuaikan jenis dokumen, jadi berhati-hatilah!

Itulah lima hal yang patut jadi perhatian seorang penerjemah.

Kalau kamu tipe orang yang malas ribet, nggak usah khawatir.

Dengan biaya ramah kantong dan kualitas yang pastinya nggak diragukan lagi, Translation Project hadir sebagai one-stop solution untuk semua kebutuhanmu!